Pada dekade terakhir ini banyak muncul beberapa kegiatan ilmiah yang bermakna “siwak sebagai langkah sehat” dengan menjelaskan manfaat bersiwak. Berikut adalah pernyataan dan kesaksian beberapa ilmuwan, lembaga jurnal penelitian.

Siwak dan Sains Modern - Pengakuan Ilmuan dari Barat Terhadap Kelebihan Siwak

a.    Seorang ilmuwan bernama Roodat, direktur lembaga penelitian tentang kuman dan penyakit menular pada Universitas Roostook di Jerman Timur memberikan pernyataan pada sebuah majalah berbahasa jerman edisi 4 tahun 1961 sebagai berikut: “Terdapat banyak hikmah dari penggunaan siwak oleh bangsa Arab. Terutama setelah dibasahi dengan air. Sebab, bila dalam keadaan kering, siwak tidak dapat mengeluarkan kandungan zat yang dapat melawan kuman. Kalaupun digunakan dalam keadaan kering, masih terdapat air liur yang mungkin dapat mengeluarkan kandungan zat yang ada di dalamnya. Sementara itu, hikmah lainnya dari mengubah-ubah (merajang) kayu siwak yaitu memunculkan zat (materi) yang ada di dalamnya guna membunuh kuman.”

b.    Dr. Maanly mengatakan, “Pengaratan dan pengapuran gigi akan semakin parah jika sikat gigi yang digunakan kering. Tetapi jika dalam keadaan basah, maka sikat gigi dapat mengurangi pengaratan. Oleh sebab itu, dianjurkan membasahi siwak.”

c.    Dr. Kenner Kyudeel mengatakan bahwa siwak mengandung zat yang dapat mencegah ulat gigi. Didepan konferensi internasional lembaga riset tentang gigi yang ke-522, di Atlanta, Amerika, Kennet menyatakan, “Dalam penelitian yang dilakukan terhadap orang-orang yang mempergunakan siwak, ternyata ditemukan fakta bahwa mereka memiliki gigi yang sehat. Beberapa perusahaan di India dan Inggris telah memproduksi pasta gigi yang didalamnya dicampurkan zat-zat siwak.”

d.    Masalah Kedokteran Gigi Amerika, tahun 1960 mengumumkan: “Kebanyakan pasta gigi yang digunakan di Amerika Serikat tidak sehat dan tidak baik. Siwak mengandung komposisi kristAl-kristal cylis yang keras (yang merupakan zat pembersih kuning-kuning pada gigi) yang mencapai 14%, di samping zat-zat pendukung lainnya.”

e.    Universitas Minnesota Amerika, dalam risetnya menemukan bahwa orang-orang Muslim kulit hitam yang mempergunakan siwak, memiliki gigi dan gusi yang lebih sehat bila dibandingkan dengan orang-orang yang  mempergunakan sikat gigi biasa.

f.     Hasil penelitian yang dilakukan oleh Organisasi Dokter Gigi Militer Amerika Serikat, terhadap siwak, adalah; terdapat kelebihan dan keunggulan fungsi zat-zat yang berasal dari siwak, di banding pasta gigi lainnya.

g.    Dalam sebuah artikel pada Majalah Al-I’tisbam dengan judul “Siwak menyerang pasar-pasar di Inggris” disebutkan bahwa para dokter gigi di London mngakui adanya pengaruh positif siwak terhadap kebersihan gigi, serta manfaat yang menakjubkan dari siwak yang mampu menangkal berbagai penyakit.

h.    Laboratorium tentang ilmu-ilmu kuman dan penyakit menular di Jerman menyatakan: zat-zat siwak memiliki dampak yang sangat baik persis seperti pinisilin.

Sumber: buku Menyingkap Rahasia Gerakan Gerakan Shalat
karya Hilmi Al-Khuli

1 comments:

  1. mantap nih blognya
    semangat gan dalam menulis blognya
    sebagai sesama blogger kita harus saling menyemangati
    ditunggu gan kunbalnya http://www.androanigamer.com/2015/11/laptop-lipat-dari-acer-dengan-ram.html
    klo bisa coment & google+

    ReplyDelete

 
Top